cara membuat undangan digital

Begini Cara Membuat Undangan Digital Yang Mudah, Bisa Bikin Sendiri Lho!

Posted on

Kalau dulu butuh waktu berminggu-minggu untuk mendapatkan undangan sesuai keinginan, karena harus dipesan dan dicetak manual. Sekarang semua bisa dilakukan dengan cara membuat undangan digital, bisa siap kapanpun dibutuhkan.

Selain mudah dibuat dan super cepat undangan digital ini juga hemat biaya, sebab tinggal desain sesuai keinginan dan kirim kepada siapa saja melalui ponsel.

Jadi tak perlu lagi anggaran mahal, hanya untuk mencetak ratusan hingga ribuan undangan. Lantas bagaimana cara membuatnya?

Cara Membuat Undangan Digital Sendiri

Tak perlu banyak peralatan dan bahan, cukup ponsel atau perangkat komputer untuk mewujudkan sebuah undangan menakjubkan.

Baik untuk pernikahan, ulang tahun, atau undangan lainnya agar lebih gampang ikuti tahapan lengkapnya.

1. Tentukan Konsep Undangan

Sama halnya dengan undangan manual, tetap harus ditentukan konsep apa yang ingin ditampilkan di dalamnya.

Misalnya konsep kedaerahan untuk pernikahan, karena Anda dan pasangan akan memakai adat daerah saat resepsi digelar.

cara membuat undangan digital
undangan online

Bisa juga konsep kekinian yang update, beda dari yang sudah ada. Bisa juga membuat konsep yang berhubungan dengan hobi, pekerjaan, serta sisi romantis dari Anda dan pasangan.

Kalau dikemas dengan baik, akan menjadi sebuah undangan unik yang tidak pasaran,

Jangan lupa saat membuat konsep libatkan pasangan dan orang terdekat, agar hasilnya jadi lebih memuaskan.

Karena undangan bukan saja dari pihak Anda, tapi juga pasangan dan keluarga agar semua puas dengan hasilnya.

2. Apa Jenis Undangan Digital?

Banyak jenis undangan digital yang bisa dipilih apakah berupa kartu digital biasa atau kartu dengan tambahan audio.

Kalau mau yang unik bisa memanfaatkan program slide show yang dibuat menarik atau video durasi pendek,bisa memuat semua informasi sekaitan acara.

undanga pernikahan simpel

Banyak orang lebih memilih jenis video atau kartu dengan audio, karena terbilang sempurna untuk menjadi media undangan.

Apalagi saat ini untuk membuat sebuah video atau gambar bersuara, bisa dilakukan dengan mudah dan cepat.

3. Pastikan Ponsel Terkoneksi Internet

Kalau Anda memilih untuk membuat undangan digital via ponsel, cara membuat undangan digital berikutnyaadalah pastikan ponsel tersambung jaringan internet untuk mempermudah pembuatan dan pencarian bahan desain.

Jika tidak maka proses akan sangat terkendala.

4. Pastikan Mengerti Penggunaan Fitur di Laptop dan Komputer

cara membuat undangan whatsapp

Jika ingin menggunakan fitur yang ada pada perangkat komputer atau laptop, pastikan Anda paham cara kerjanya.

Seperti Microsoft Powerpoint, Adobe, dan fitur dari program lainnya, agar saat membuatnya mudah dan tidak memakan banyak waktu.

5. Pakai Aplikasi Yang Mudah Digunakan

Sekarang sudah banyak aplikasi yang bisa dipakai untuk membuat undangan digital, beberapa diantaranya masuk kategori terbaik. Sebab mudah dipakai, fiturnya lengkap dan proses pembuatan cepat.

undangan wa

Anda bisa pilih Invitation Card Maker, Canva, Wedding Invitation Card Maker dan masih banyak lagi. Kebanyakan sudah bisa didownload pada platform, seperti Google Playstore atau Iphone Store.

6. Desain Sesuai Keinginan

Mulailah untuk mendesain undangan, sesuai konsep yang sudah dipilih menggunakan aplikasi yang ada. Pastikan semua informasi terkait acara yang akan digelar, sudah terakomodir di dalam undangan tersebut.

Begitu juga ukuran undangan, perpaduan warna, efek suara, dan animasi yang menjadi penyempurna undangan. Selanjutnya simpan desain sesuai tutorial penyimpanan, pada aplikasi atau fitur desain.

7. Koreksi Sebelum Disebar

Sebelum Anda memastikan desain yang akan digunakan, lakukan cara membuat undangan digital selanjutnya.

Yaitu jangan lupa untuk melakukan koreksi pada undangan tersebut, agar tidak ada kesalahan informasi, detail warna yang kurang maksimal, atau suara serta animasi yang tidak bisa difungsikan dengan baik.

8. Sebar Dengan Satu Sentuhan

Ketika undangan sudah selesai saatnya untuk menyebarluaskannya melalui media sosial yang Anda punya.

Cukup dengan memilih desain siap pakai, kemudian pilih penerima dan biarkan jaringan internet mengirimkan undangan tersebut hanya dalam hitungan detik.

cara membuat undangan digital

Akan sangat terasa mudahnya menggunakan undangan jenis digital, sebab dimanapun Anda berada bisa mengirimkannya tanpa harus bertemu langsung.

Apalagi saat ini orang lebih banyak berkutat dengan dunia digital, ketimbang hal berbau manual dan konvensional.

Saatnya Anda untuk mengikuti semua tahapan cara membuat undangan digital, untuk mendapatkan undangan impian.

Ibarat membuat ketoprak, selama semua bahan tercampur sempurna maka rasanya pasti lezat. Sudah punya konsep dan desain undangan terbaikmu? Ayo buat undangan digital sekarang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.